Notification

×

Iklan

Iklan

Indeks Berita

Tag Terpopuler

Webinar Pemberdayaan Perempuan, Senator Lily Salurapa Ajak Kaumnya Bangkit

Senin, 28 November 2022 | November 28, 2022 WIB | 0 Views Last Updated 2022-11-28T08:12:00Z


PMTINEWS.com, Makassar l Peran dan perlakuan terhadap perempuan sudah sewajarnya diberi tempat yang  layak dan mendapat apresiasi. Bahkan bila perlu setara dengan kaum pria. Karena itu, perlunya pemberdayaan perempuan dengan memberi kepada mereka peluang atau kesempatan dalam membaktikan diri dengan kompetensi yang dimiliki. 


Setidaknya ini pula yang menjadi harapan Senator Lily Amelia Salurapa, SE, MM, dalam acara Webinar Women's Empowerment for Greater Toraja Development and Torapreneur Job Fair, Kamis (24/11). Acara ini diselenggarakan Toraja & Beyond Tourism Festival, bertempat di Kampus UKI Toraja, Makale, dengan cara Hybrid (Luring dan Online)



Sejumlah pembicara hadir, diantaranya, Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif, DR Sandiaga Salahuddin Uno, sebagai Keynote Speaker, dan Inspiring Speeches dari Ketua Dewan Pembina Toraja Tourism Board DR (Hon) Jonathan L. Para'pak dan Ketua Dewan Pengarah Toraja Tourism Board William P. Sabandar. Juga Senator Lily Salurapa tampil sebagai narasumber utama. 


Narasumber lain adalah Pdt. DR Henriette Hutabarat Lebang, Ketua Umum Lembaga Alkitab Indonesia, Silvia Halim, Direktur Konstruksi MRT, Prof. DR Diena Mutiara Lemy A. Par, MM, CHE, Guru Besar Ilmu Manajemen Jasa Kepariwisataan UPH, Rukka Sombolinggi, Sekjen Aliansi Masyarakat Adat Nusantara, Avi Mahaningtyas, Aktivis Perempuan dan Lingkungan, dan Irma Thobias, Sekfung Pemberdayaan Perempuan Pengurus Pusat GMKI.


Bertindak sebagai moderator adalah Damayanti Batti, Ketua MASATA Toraja Utara. Di tengah forum Webinar, Senator Lily Salurapa, menaruh gembira dan senang berjumpa serta melihat para generasi muda Toraja yang kian maju. "Sekaligus saya merasakanbagaimana gejolak semangat perubahan yang ada dalam diri para hadirin semua khususnya Wanita Toraja," demikian paparannya.


Wanita, kata Srikandi Sulsel asal Toraja ini, merupakan perhiasan di muka bumi yang Tuhan ciptakan dengan segala kekuatan untuk 

hidup dan mengabdi kepada Tuhan. "Maka sebagai perhiasan dimanapun tempat kita berada, dalam situasi apapun kita, kita kan tetap berharga. 

Jika saat ini masih ada wanita yang mengalami diskriminasi, kekerasan seksual, KDART dan lain sebagainya maka segera bangkitlah, bangkitlah 

menjadi kuatlah, berjuanglah gapai cita-citamu. Jangan sia-siakan masa mudamu, masa sekolahmu, kasih sayang keluargamu dan kasih sayang Tuhan kepadamu," ungkap Senator Lily. 



Lily juga sempat mensosialisasikan apa dan peran serta fungsi anggota DPD RI/MPR RI dalam sistem dan tata kenegaraan Indonesia. DPD RI, katanya, memiliki empat Komite dan beberapa alat kelengkapan pendukung. Salah satunya adalah Komite III dimana Senator Lily saat ini bercokol. Komite ini adalah salah satu alat kelengkapan DPD RI beranggotakan 34 orang senator yang mencerminkan keterwakilan setiap provinsi.


Komite III menangani masalah-masalah yang 

berkaitan dengan Pemberdayaan Perempuan, Perlindungan Anak, Kesehatan, Sosial Budaya, 

Olahraga dan Kepemudaan, Tenaga Kerja, Keagamaan, dan Pendidikan. "Selanjutnya saya akan menyampaikan terkait pemberdayaan perempuan untuk Toraja yang lebih maju. Hal tersebut tentunya berkaitan dengan masalah gender yang sampai saat ini masih terus diperjuangkan, agar perempuan bisa hidup layak dan setara dengan laki-laki secara peran dalam pembangunan di berbagai bidang," pungkas Lily. (yos/rus)

×
Berita Terbaru Update