![]() |
Bobby Sangka (kiri) dan Ronny D Tulak (kanan) |
PMTINEWS.com l Paska deklarasi Relawan Ganjar Mahfud Solata di Gedung TKRPP, Minggu (19/11) kemarin, para pengurus relawan dipimpin Irjen Pol (P) Drs. Mathius Salempang, sowan ke Wakil Ketua TPN (Tim Pemenangan Nasional) Ganjar Mahfud, Komjen Pol (P) Gatot Eddy Pramono, di Jl. Daksa IV No. 70 Kebayoran Baru, Jakarta Selatan, Selasa (21/11).
Dalam pertemuan itu, Mathius Salempang mengawali pembicaraan dengan memperkenalkan lebih dulu satu persatu anggota Relawan Ganjar Mahfud Solata yang hadir. Acara dimulai pukul 11.00 hingga 12.00 WIB. Tampil sebagai juru bicara tim Relawan Solata, DR. Ir. David Allorerung, MS. David menjelaskan maksud dan tujuan kedatangannya bersama tim Relawan Solata yang lain, yakni menyatukan langkah dan arahan selanjutnya.
Relawan Solata adalah suatu komunitas orang Toraja yang menyebar di seluruh Indonesia. Mereka selalu kompak dan penuh kekeluargaan. Pada momen ini, Gatot Eddy Pramono meminta dua nama untuk dimasukkan dalam jajaran pengurus inti anggota TPN. Atas permintaan ini, akhirnya diputuskan dua nama yakni Bobby Sangka, B.Sc dan Ir. Ronny D Tulak, MM setelah melalui konsultasi dengan Irjen Pol (P) Mathius Salempang.
Gatot Eddy mengatakan, populasi orang Toraja berkisar 3-4 juta dan tersebar di seluruh Indonesia bahkan manca negara. Mereka dikenal sangat solid dan kompak. Gatot menyinggung tentang rencana kunjungan Ganjar Pranowo ke Toraja dengan agenda memberi Kuliah Umum di Universitas Kristen Indonesia (UKI) Toraja serta bertemu para tokoh masyarakat dan pemuka agama.
![]() |
Suasana pertemuan Relawan Ganjar Mahfud Solata dengan Wakil Ketua TPN Ganjar Mahfud, Komjen Pol (P) Gatot Eddy Pramono. (dok.ist) |
“Pada hari Sabtu tanggal 25, mungkin pagi ke Kalbar baru siangnya langsung ke Toraja,” sebut Jenderal pensiunan bintang tiga ini. Dari Toraja, Ganjar bertolak menuju Maros, dan Ahadnya (pagi), 26 Nopember 2023, jalan santai bersama masyarakat di Makassar. Kemudian, siangnya, rencana terbang ke Palopo dan Luwu. Deklarasi yang digelar yang lalu, tambah Gatot, tidak sekadar kumpul dan menyuarakan aspirasi dukungan, tapi bagaimana tindaklanjut ke depan.
“Sama seperti saya sampaikan saat deklarasi kemarin bahwa kita lakukan door to door, memberitahukan masyarakat kita tentang keberhasilan dan capaian-capaian Pak Ganjar, apa kebaikan-kebaikan Pak Mahfud, kita melihat personalitynya, mereka berdua orang baik, orang yang humble, orang yang sederhana, orang-orang yang selalu turun ke bawah, orang-orang yang tahu apa dimaui masyarakatnya,” beber mantan Wakapolri yang purna bakti 28 Juni 2023 ini.
Gatot memuji pasangan Ganjar-Mahfud yang dinilainya mumpuni dan berintegritas. “Keduanya serius memberantas korupsi, mereka berdua pasangan yang sempurna, untuk kemajuan bangsa dan negara,” terangnya. Ia juga mengapresiasi visi-misi Ganjar-Mahfud yang dinilai menonjol dan pro rakyat. Seperti 1 Desa 1 Puskesmas 1 Dokter/Nakes, 1 Keluarga Miskin 1 Sarjana memastikan setiap keluarga miskin menyekolahkan minimal 1 orang anaknya hingga sarjana untuk memutus rantai kemiskinan, 1 Desa 1 Lapangan, menumbuhkan budaya sportif dengan revitalisasi infrastruktur olahraga sekurang-kurangnya 1 Lapangan setiap desa yang ditingkatkan fungsinya secara bertahap menjadi pelanggan olahraga. (james/rus)