Notification

×

Iklan

Iklan

Indeks Berita

Tag Terpopuler

Pemda Torut Gelar Operasi Pasar Murah, Hadirkan Agen Gas 3 Kg Sinar Ratte Dkk

Senin, 20 Januari 2025 | Januari 20, 2025 WIB | 0 Views Last Updated 2025-01-21T02:40:52Z

Tampak Kadis PPK dan UKM Toraja Utara, Amos Harma Pattola, SP, MM, hadir dalam kegiatan Operasi Pasar Murah Tabung Gas LPG 3 Kg, di Lapangan Bakti Rantepao, Senin, 20 Januari 2025. (dok.maman) 

PMTINEWS.com, Toraja Utara l Tiga Agen Gas Elpiji (LPG) 3 Kg yang selama ini beroperasi di Toraja Utara, yakni PT. Sinar Ratte, PT. HM Yunus Kadir, dan PT. Atiga Utama Gas dilibatkan dalam kegiatan Operasi Pasar Murah Tabung Gas LPG 3 Kg yang dihelat Pemerintah Daerah Kabupaten Toraja Utara melalui Dinas Perindustrian, Perdagangan, Koperasi, dan UKM setempat, Senin (20/1). Kegiatan ini dijadwalkan berlangsung dari 20-25 Januari 2025. 


Partisipasi PT Sinar Ratte, Agen Resmi Tabung Gas LPG 3 Kg di Toraja Utara, dalam kegiatan Pasar Murah Tabung Gas 3 Kg, tidak diragukan lagi, berkolaborasi dengan Pemda Kab. Toraja Utara dan Masyarakat, seperti digelar di Lapangan Bakti Rantepao, kemarin (20/1). (dok.maman) 


Pada hari pertama, Senin, 20 Januari, acara pasar murah tabung gas ini berlangsung di Lapangan Bakti Rantepao dengan melibatkan dua agen pelaksana kegiatan, PT. Sinar Ratte dan PT. HM Yunus Kadir. Warga masyarakat lokal berduyun-duyun datang membeli tabung gas bersubsidi ini dengan membawa fotocopy KK atau KTP mereka. Maksimal 2 tabung gas 3 Kg per KK. Acara ini dimulai pukul 10.00 WITA sampai selesai. 


Tampak Petugas sedang mengecek nama dan identitas warga dengan melihat fotocopy KK dan KTP untuk mendapatkan 2 tabung gas LPG 3 Kg bersubsidi per KK. (dok.maman) 


Hadir menyaksikan acara ini di hari pertama selain Kepala Dinas PPK dan UKM, Amos Harma Pattola, SP, MM, juga Camat Rantepao Rony Kala'suso, para Lurah Se-Rantepao, unsur Polres, dan Satpol PP setempat. 


Tampak dalam gambar ini, PT. HM. Yunus Kadir, Agen Resmi Gas LPG 3 Kg yang lain, turut serta dalam kegiatan Operasi Pasar Murah di Lapangan Bakti Rantepao, Senin, 20 Januari 2025. (dok.maman) 


Kegiatan ini sendiri dilaksanakan untuk membantu masyarakat mendapatkan bahan bakar bersubsidi dengan harga terjangkau. HET LPG 3 Kg di daerah, berdasarkan Perbup Toraja Utara, plus pengangkutan Bulk Elpiji (SPPBE/Filting Station) sebesar Rp. 18.500.00, ditambah biaya operasional menjadi Rp,20.000/tabung/km. 


Tabung Gas LPG 3 Kg, sedang diturunkan dari atas mobil truk, untuk diberikan kepada warga masyarakat lokal yang layak menerima. (dok.maman) 


Seorang Ibu Rumah Tangga bernama Hermin, ditemui di sela kegiatan ini, berharap program tersebut tetap ada ke depan. “Karena LPG subsidi ini sangat membantu kami terutama di saat harga pokok bahan yang lain makin mahal. Saya berharap pemerintah terus menjaga keberadaan barang subsidi ini sehingga masyarakat kecil seperti kami tidak merasa terbebani,” pinta Hermin. 


Kadis PPK dan UKM Torut, Amos Harma Pattola, dalam sambutannya, menekankan, pentingnya kolaborasi antara pemerintah, agen resmi, dan masyarakat dalam memastikan distribusi LPG 3 Kg berjalan lancar dan tepat sasaran. "Operasi Pasar ini diadakan untuk meringankan beban masyarakat sekaligus mencegah kelangkaan gas LPG di pasaran. Kami juga mengingatkan agar subsidi ini hanya digunakan oleh rumah tangga miskin dan usaha mikro sesuai peruntukannya," tegas Kadis. 


Seorang IRT, Hermin, sedang mengambil tabung gas LPG 3 Kg dari atas mobil truk pengangkut, dengan wajah senyum. (dok.maman) 


Operasi Pasar ini diharapkan mampu memenuhi kebutuhan masyarakat akan LPG 3 Kg, sekaligus mengurangi beban ekonomi akibat kenaikan harga di pasaran. Pemerintah daerah juga akan terus memantau distribusi dan ketersediaan LPG di Toraja Utara demi memastikan subsidi tepat sasaran. (matius) 


×
Berita Terbaru Update